TOPIK dalam SIMPETAN DAN SENAYAN

Topik atau dengan kata lain subjek yang digunakan di perpustakaan Kementerian Pertanian mengacu kepada skema agris yang dikeluarkan oleh FAO. Oleh karena itu pada SIMPETAN skema agris ini sudah dimasukkan ke dalam program sehingga apabila operator mengentri data, maka pada field TOPIK/SUBJEK akan tampil daftar subjek yang bersumber dari skema Agris. Hal yang sama juga sebaiknya dilakukan pada aplikasi SLIMs yang digunakan oleh Eselon I lain selain Balitbangtan.
Skema agris atau subjek dalam buku tersebut terdiri atas kelompok subjek, yaitu :
A – Pertanian Umum
B – Geografi & Sejarah
C – Pendidikan, Penyuluhan & Informasi
D –  Administrasi & Legislasi
E – Ekonomi, Pengembangan & Sosiologi Pedesaan
F – Ilmu Tumbuhan & Produksi

H –  Proteksi Tumbuhan
J – Teknologi Pascapanen
K – Kehutanan
L – Ilmu Hewan/Ternak, Produksi & Proteksi
M – Perikanan & Aquaculture
N – Mekanisasi Pertanian
P – Sumberdaya Alam & Lingkungan
Q – Pengolahan Hasil Pertanian
S – Gizi Manusia
T – Polusi
U – Metodologi

Secara detail dapat dibaca pada buku skema-agris (download)  ini.